Mitos Or Fakta Sekolah Kejar Paket

 


Alhamdulillah, Minja masih diberikan nikmat sempat untuk berbagi kembali dengan Sahabat semua. MaasyaAllah, beberapa pekan ini Minja banyak sekali menerima pertanyaan seputar Kejar Paket. Nah, dari sebagian besar pertanyaan yang masuk ke Minja, ada empat point yang selalu ditanyakan oleh mayoritas netizen. Berikut minja rangkum pertanyaan dan pernyataan mereka:

1. Ijazah siswa Kejar Paket C apakah bisa untuk kuliah?

Jawabannya adalah BISA. Pemegang ijazah Program Kejar Paket memiliki hak yang sama dan setara dengan pemegang ijazah formal. Dan hal tersebut tidak hanya untuk siswa Kejar Paket C, namun juga program kejar paket A dan B. Jadi, jika ada pernyataan ,”Siswa Kejar Paket Tidak Bisa Melanjutkan Kuliah.” Itu adalah MITOS.  Dan layaknya mitos yang tidak benar, kita tidak boleh mempercayainya.

2. Sekolah Kejar Paket tidak ada pembelajaran.

Pernyataan ini cukup menyesatkan ya Sahabat. Hehe. Sekolah Kejar Paket memang bukan sekolah formal, namun pada system pembelajarannya tetap ada. Hanya saja untuk waktu pembelajaran seringnya berbeda dengan sekolah formal. Jika pada sekolah formal pembelajaran berlangsung dari hari Senin-Sabtu dari pagi hingga siang, mayoritas waktu pembelajaran siswa kejar paket itu berlangsung siang atau terkadang akhir pekan. Why? Sebab menyesuaikan dengan kondisi siswa Kejar Paket yang mayoritas sudah memasuki dunia kerja. Beberapa bahkan sekolah di akhir pekan atau hari minggu.

Tentu saja, namanya sekolah pasti ada pembelajarannya ya Sahabat. ^^ Kalau tidak ada pembelajaran namanya bukan sekolah, tapi rebahan. Hehe

Jadi untuk pernyataan “Sekolah Kejar Paket tidak ada pembelajaran” itu termasuk MITOS.

3. Daftar Kejar Paket langsung dapat Ijazah?

Point ini adalah pertanyaan paling sering. Memang sih, di era serba instan ini banyak orang yang menginginkan hasil instan, tidak terkecuali perihal pendidikan. Maaf, Ferguso! Sekolah Kejar Paket tidak sama dengan membeli ijazah. Maraknya kasus jual-beli ijazah di Indonesia seolah mewajarkan jika ada istilah uang bisa menyelsaikan segalanya.

Namun, sekali lagi Program Kejar Paket merupakan program pendidikan non formal yang dalam proses memperolah ijazah harus diawali dengan pendaftaran, pembelajaran, lantas dilanjutkan dengan keikutsertaan dalam ujian. Sebuah proses panjang yang tidak dapat diselsaikan dalam satu transaksi.

Jadi, Daftar Kejar Paket langsung dapat Ijazah? Jawabannya TIDAK. Dan tentu saja pernyataan “Daftar Kejar Paket Langsung Dapat Ijazah” adalah MITOS.

4. Sekolah Kejar Paket itu Non-Formal.

Pernyataan point ke empat ini BENAR. Program Kejar Paket merupakan bagian dari pendidikan Non Formal. Pengertian pendidikan non formal adalah jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang dapat dilaksanakan secara berjenjang dan terstruktur (UU No. 20 Tahun 2003 Pasal 1 ayat 2 tentang Sistem Pendidikan Nasional).

Pendidikan non formal adalah jalur pendidikan yang tujuannya untuk mengganti, menambah, dan melengkapi pendidikan formal. Pendidikan ini dapat diselenggarakan oleh lembaga khusus yang ditunjuk oleh pemerintah dengan berpedoman pada standar nasional pendidikan.

Beberapa contoh Pendidikan Non Formal ada Kursus (Kursus Menjahit, Kursus Keterampilan, Kursus Musik, dll), Majelis Ta’lim (Kelompok Kajian, Pengajian, dll). Dan PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) yang menaungi Program Kejar Paket.

MaasyaAllah, semoga menjawab pertanyataan seputar Mitos or Fakta Kejar Paket ya Sahabat.

Bagi Sahabat yang membutuhkan info Program Kejar Paket area Solo, bisa menghubungi Minja di 0852-2649-3883.

Semoga Bermanfaat. Barakallahfiikum …

 

 

0 Komentar